Cara Mudah Mencegah Penyakit Kulit

Cara Mudah Mencegah Penyakit Kulit

Smnda.org – Menerapkan pola hidup yang sehat tentu menjadi impian Anda dan setiap orang. Pola hidup sehat sudah pasti akan membuat tubuh Anda menjadi lebih sehat, segar dan juga bugar. Tidak ada satu pun di dunia ini termasuk Anda yang tidak ingin memiliki jiwa dan raga yang sehat.

Kesehatan menjadi salah satu hal yang dijaga karena jika Anda jatuh sakit, biaya yang dikeluarkan akan jauh lebih besar daripada biaya Anda dalam menjalankan pola hidup sehat. Tak heran saat ini banyak orang berlomba-lomba untuk memulai hidup yang sehat.

Jenis-jenis penyakit yang merebak saat ini pun terbilang bertambah banyak. Dari sekian banyak penyakit, ada juga penyakit yang akan menjangkiti Anda jika Anda tidak hidup bersih dan sehat. Jenis penyakit yang dimaksud tentu saja adalah beragam jenis penyakit kulit.

7 Jenis Penyakit Kulit Dan Cara Mencegahnya

Seperti yang Anda ketahui, beragam penyakit kulit yang ada dan berkembang saat sesungguhnya sangatlah mengganggu. Selain mengganggu Anda ketika sedang beraktivitas harian, penyakit kulit secara tidak langsung juga mengganggu Anda dari segi penampilan.

Penyakit kulit akan semakin menjengkelkan apabila gatal datang menyerang. Semakin Anda menggaruk bagian yang gatal tersebut, semakin cepat penyebaran kulit yang terinfeksi ke kulit di sekitarnya yang masih sehat. Namun jika tidak digaruk, Anda akan merasakan gatal yang luar biasa.

Untuk menanggulangi hal tersebut, Anda harus mengetahui jenis serta macam penyakit kulit yang ada saat ini. Anda bisa langsung saja menyimak sedikit pembahasan tentang 7 jenis penyakit kulit yang dapat dengan mudah menyerang Anda.

Jerawat

Ini adalah penyakit kulit yang awam dialami setiap orang yang sudah memasuki masa remaja. Jika jerawat yang timbul hanya sedikit mungkin tidak akan menjadi masalah. Namun akan menjadi masalah apabila jerawat bertambah banyak dan cepat menyebar.

Selain menimbulkan rasa gatal dan nyeri, jerawat juga membuat penampilan wajah Anda menjadi tidak bagus. Anda pasti tidak ingin adanya jerawat merusak kulit wajah Anda sehingga dapat mengganggu penampilan dan menurunkan rasa percaya diri Anda.

Anda dapat mencegah terkena jerawat atau penyebarannya dengan rajin mencuci muka Anda setiap harinya. Jika perlu, gunakan sabun cuci muka supaya pembersihan lebih maksimal. Jangan lupa gunakan sabun muka yang sesuai dengan kontur wajah Anda.

Eksim

Jenis penyakit kulit lainnya yang cukup mengganggu adalah eksim. Eksim merupakan penyakit kulit yang tak menular karena pembengkakan kulit istilah lain dari penyakit eksim ini adalah dermatitis. Alergi yang ditimbulkan berupa rasa gatal, berwarna merah dan ruam.

Semua orang dari segala usia, baik anak-anak maupun orang dewasa sekalipun dapat terkena penyakit kulit ini. Gejala yang ditimbulkan oleh eksim biasanya terlihat jelas seperti kulit menjadi bersisik dan menjadi lebih kering, rasa gatal yang tidak tertahankan hingga warna kulit yang memerah di bagian yang terinfeksi.

Ada beberapa cara untuk mencegah terkena eksim seperti mandi dengan menggunakan air hangat, menggunakan pakaian yang berbahan katun serta penggunaan pelembab secara rutin selepas Anda mandi. Hal ini dinilai mampu mencegah terkena eksim.

Kutil

Kutil merupakan penyakit kulit berbentuk benjolan akibat serangan virus HPV atau human Papilloma Virus). Virus ini biasa menyerang bagian tubuh seperti tangan, kaki bahkan juga daerah kelamin. Kutil adalah salah satu jenis penyakit kulit yang menular.

Penularan dapat terjadi apabila Anda menyentuh seorang penderita kutil. Biasanya virus ini akan mulai berkembang dalam jangka waktu 2 sampai 6 bulan setelah kontak fisik. Meskipun dapat dengan mudah menular, sejatinya kutil dapat sembuh dengan sendirinya.

Meskipun dapat sembuh dengan sendirinya, tentu Anda tidak ingin terkena kutil. Untuk itu Anda bisa mencegah penularannya dengan cara tidak kontak langsung dengan penderita kutil. Usahakan telapak tangan dan kaki Anda selalu kering setiap saat agar menutup ruang Anda terjangkit kutil.

BACA JUGA: Cara Tepat Menggunakan Skincare untuk Kulit Sensitif

Dermatitis Seboroik

Jenis penyakit kulit berikutnya bernama dermatitis seboroik. Penyakit kulit dermatitis seboroik ini biasanya menyerang daerah kulit yang mudah berminyak seperti kulit kepala, ketiak, wajah, punggung dan bagian atas dari dada.

Gejala dari penyakit kulit ini apabila muncul di kulit kepala biasanya akan terlihat dari warna kulit yang kemerahan, berketombe, kasar dan bersisik. Anda juga akan merasakan gatal yang amat sangat disertai dengan rasa panas yang menjalar di bagian yang terkena.

Penyakit ini umumnya dapat sembuh dengan sendirinya. Namun Anda dapat melakukan tindakan pencegahan seperti mandi dengan air hangat, tidak menggaruk atau menggesek bagian yang terkena, serta penggunaan sabun yang memiliki kadar minyak tinggi.

Hemangioma

Hemangioma adalah tanda lahir yang tampak di kulit dan disebabkan oleh kelainan pembuluh darah atau pertumbuhan pembuluh darah yang tidak normal pada kulit. Biasanya jenis penyakit ini bisa muncul hampir di seluruh bagian tubuh.

Penyakit kulit hemangioma atau sering juga disebut tanda strawberry diklasifikasikan sebagai tumor pembuluh darah. Penyakit ini disebabkan oleh faktor keturunan, kelahiran yang prematur dan juga lebih rawan terkena apabila berjenis kelamin perempuan.

Pencegahan penyakit kulit ini dapat menggunakan beberapa cara. Cara yang pertama adalah menggunakan teknik laser, dimana laser akan membantu menghentikan pertumbuhan hemangioma itu sendiri. Cara lainnya adalah dengan mengkonsumsi obat untuk hemangioma,

Psoriasis

Penyakit kulit yang mudah menyerang selanjutnya adalah psoriasis. Jenis ini akan terjadi pada kulit yang mengalami peradangan. Ada beberapa gejala yang terlihat pada penderita psoriasis seperti kulit kemerahan dan bersisik, terasa lebih tebal, dan lebih mudah terkelupas.

Penyebab dari penyakit kulit ini ada berbagai macam faktor. Yang pertama adalah faktor gen atau keturunan. Selain itu faktor lingkungan dan tempat tinggal serta terlalu banyak mengkonsumsi minuman beralkohol meningkatkan potensi terkena psoriasis.

Untuk mencegahnya, ada beberapa hal yang bisa Anda cermati seperti mengoleskan obat krim atau salep pada bagian yang terinfeksi, mengkonsumsi obat menurut anjuran dokter atau Anda bisa melakukan terapi cahaya.

Scabies

Penyakit kulit yang selanjutnya adalah penyakit kulit dengan nama scabies. Jenis penyakit kulit yang terakhir ini disebabkan oleh salah satu jenis tungau yang bernama tungau sarcoptes. Gejala yang tampak adalah adanya ruam pada permukaan kulit dan juga rasa gatal.

Meskipun disebabkan oleh serangan tungau, pada dasarnya Anda tidak dapat melihat tungau itu dengan mata telanjang pada daerah yang terinfeksi. Tungau tersebut masuk ke dalam jaringan kulit dan berkembang biak. Hal itulah yang menjadi penyebab rasa gatal yang Anda alami.

Karena jenis penyakit yang satu ini mudah sekali menular, untuk pencegahannya Anda dapat menggunakan barang pribadi Anda sendiri dan selalu mencucinya dengan bersih. Selain itu, jaga kebersihan diri dengan selalu mandi minimal 2 kali sehari.

BACA JUGA: Serum Wajah Memiliki Segudang Manfaat, Apa Saja?

Tips Merawat Kulit Agar Selalu Tampak Sehat

Secara tidak langsung kulit Anda baik itu wajah, tangan maupun kaki adalah hal yang pertama kali terlihat oleh orang lain. Maka dari itu, tidak heran jika Anda amat menjaga kesehatan kulit Anda agar Anda selalu tampil prima dan tentunya penuh kepercayaan diri setiap hari.

Ada berbagai macam tips dan trik yang bisa Anda gunakan dalam upaya Anda menjaga Kesehatan kulit yang Anda miliki. Berikut ini adalah sedikit ulasan mengenai tips merawat kulit Anda agar selalu tampak terlihat sehat.

Mengubah pola makan

Pola makan menjadi salah satu faktor yang bisa membuat kulit Anda rusak jika Anda sering mengkonsumsi makanan yang tidak sehat. Usahakan Anda untuk selalu menjaga pola makan dengan pilihan makanan yang sehat dan teratur.

Untuk membuat kulit Anda terlihat lebih segar, cerah dan awet muda, Anda bisa mengkonsumsi makanan yang kaya akan kandungan vitamin dan mineral seperti sayuran dan buah-buahan. Kurangi juga asupan makanan yang mengandung karbohidrat tinggi juga lemak.

Pola tidur yang baik dan teratur

Dengan beristirahat secara teratur, Kesehatan kulit Anda akan selalu terjaga. Sebab sewaktu Anda tidur, kulit akan melakukan proses memperbaiki jaringan kulit yang mati. Itulah sebabnya tidur yang optimal menjaga kulit Anda selalu sehat.

Usahakan Anda tidur antara 7-8 jam setiap harinya demi menjaga kesehatan kulit dan juga membuat kulit lebih terlihat cerah dan segar. Jika Anda sering begadang, kulit Anda akan terlihat pucat, tidak segar dan bahkan mungkin wajah Anda akan terlihat tua tidak sesuai dengan usia Anda.

Rutin berolahraga

Salah satu hal sederhana dan sering Anda lewatkan adalah berolahraga. Padahal, dengan berolahraga justru akan membuat kulit Anda lebih kencang, segar dan juga sehat. Selain kulit menjadi lebih sehat, tubuh Anda juga akan menjadi bugar selepas berolahraga.

Di samping itu, olahraga juga dinilai mampu untuk memperlancar peredaran darah dalam tubuh dan juga produksi hormon Anda di dalam tubuh. Hal inilah yang membuat kulit Anda menjadi semakin sehat dan segar.

Anda tidak perlu berolahraga yang berat seperti gym, angkat berat dan lain sebagainya. Olahraga ringan seperti yoga, senam, jogging dan macam lainnya bisa Anda lakukan juga demi menjaga dan merawat kesehatan kulit yang Anda miliki.

Jangan merokok dan minum alkohol

Jika Anda seorang perokok dan sering mengkonsumsi alkohol, sebaiknya Anda segera berhenti jika Anda ingin memiliki kulit yang sehat. Yang perlu Anda ketahui, dengan merokok dan juga mengkonsumsi alkohol dapat mengurangi produksi kolagen dalam tubuh.

Kolagen sendiri secara umum adalah elemen penting yang membantu mengencangkan kulit dan sangat penting bagi kesehatan kulit. Apabila produksi kolagen berkurang, tentu regenerasi kulit pada tubuh Anda menjadi sedikit terhambat.

Sesudah Anda mengetahui apa saja jenis-jenis penyakit kulit beserta pencegahannya dan juga tips-tips cara untuk menjaga kulit tetap sehat, Anda pasti memiliki keinginan untuk mulai menjaga kulit Anda. Menjaga kulit tetap sehat sangatlah penting apalagi jika dimulai sedari dini.

Bagi Anda yang ingin mencoba dan mulai menjaga dan merawat kesehatan kulit bisa dimulai dari sekarang. Jika Anda sudah terbiasa dengan pola hidup bersih dan sehat, resiko Anda untuk terjangkit beraneka macam jenis penyakit kulit juga akan semakin rendah tentunya. Untuk informasi kesehatan terbaru dapat cek di Smnda.org.